Tuesday, January 13, 2009

Beasiswa di Madinah

Al-Madinah International University kembali membuka kesempatan pendaftaran mahasiswa baru untuk periode Februari 2009. Adapun program studi baik sarjana maupun pasca sarjana yang dibuka adalah sebagai berikut:

A. Fakultas Ulumul Islamiyah
  • Program Sarjana Ilmu Fiqh dan Ushul Fiqh (S1)
  • Program Sarjana Ilmu Hadits (S1)
  • Program Sarjana Ilmu Al Qur’an (S1)
  • Program Sarjana Dakwah dan Ushuluddin (S1)
  • Program Master Ilmu Fiqh (S2)
  • Program Master Ilmu Ushul Fiqh (S2)
  • Program Master Fiqhus Sunnah (S2)
  • Program Master Tafsir dan Ulumul Qur’an (S2)


  • B. Fakultas Bahasa
  • Program Sarjana Ilmu Bahasa dan Sastra Arab (S1)

  • C. Fakultas Teknologi Informasi
  • Program Diploma Teknologi Informatika (D3)
  • Program Diploma Sistem Informasi Bisnis (D3)

  • D. Pusat Bahasa
  • Program Kursus Bahasa Arab (2 thn)


  • Adapun beasiswa yang disediakan hanya untuk fakultas ilmu diniyah, sedangkan untuk penerimaan periode februari tahun ini beasiswa hanya tersedia untuk program pascasarjana (S2) saja dengan jumlah paket yang sangat terbatas. Adapun untuk yang selainnya, mudah-mudahan di penerimaan bulan september 2009.
    Prosedur pendaftaran :
  • Mengisi formulir pendaftaran online (Arab atau Inggris) di situs www.mediu.edu. my
  • Melakukan konfirmasi dengan mengklik link konfirmasi yang telah dikirim ke email beserta username dan pasword akun pendaftaran anda.
  • Mengirimkan dokumen sesuai dengan daftar yang diminta pada akun pendaftaran anda ke Malaysia atau kantor Learning Center (LC) yang terdekat (Persyaratan yang tidak lengkap tidak akan diproses)
  • Melakukan pembayaran biaya pendaftaran
  • Jika anda memenuhi syarat akan dihubungi melalui SMS/telepon untuk melakukan tes masuk. Daftar nama, lokasi dan waktu tes akan di umumkan di situs ini.

  • Info lebih lengkap: http://mediujogja.com

    0 comments:

    Post a Comment