Wednesday, December 31, 2008

Tahun Baru

ar....dar... darr..tuiinngggg....sreeetttttt.... wuarrrrrrr
Yaa, kira-kira begitulah bunyi petasan dan mercon yang terdengar dari kamarku tengah malam tadi. Suara ketawa-ketiwi pun tak luput terdengar, sehingga mengganggu tidur 2 anakku... padahal butuh waktu lama untuk menidurkan anak-anakku...
Tapi apa boleh buat, ya tetangga dan kebanyakkan orang memang sedang merayakan tahun baru Masehi... padahal tahun baru Hijriah baru berlalu 3 hari, dan sangat sedikit orang yang merayakannya.

Memang bukan perayaan seperti itu yang dimaksud, namun setidaknya yang mengaku muslim seharusnya lebih mengenal tahun yang dipakai Islam ... atau mungkin mereka tidak tahu?


Tapi sudahlah, yang pasti mudah-mudahan kita mampu menjalani hari-hari kita di tahun baru ini dengan lebih baik dan lebih bermakna untuk 'hidup' di akhirat sana.

Ketika mendengan dentuman mercon-mercon serta bunyi terompet dan lainnya, yang terbayang tadi malam justru gambar-gambar di tv yang saya tonton beberapa hari ini, Palestina.. ya Palestina, dimana warga mereka sedang ketakutan dengan jatuhnya bom, misil juga tembakan yang menghujani negara mereka...
Disaat para aktivis sedang gencar-gencarnya mendemokan serta menghimpun dana untuk Palestina, sementara sebagian besar orang-orang di sekitar kita, bahkan hampir di seluruh dunia tadi malam menghambur-hamburkan uang hanya untuk pergantian hari...
menyedihkan memang... hanya do'a yang terpanjat tadi malam untuk saudara-saudaraku di Palestina sana, juga do'a bagi saudara-saudaraku yang merayakan tahun baru tadi malam , agar mereka tidak lupa akan saudaranya di Palestina sana..
Ya..mudah-mudahan .. mudah-mudahan.. mudah-mudahan... ada banyak harap, ada banyak do'a untuk saudaraku... Biarlah Alloh saja yang tahu

elka_tea@yahoo.com

0 comments:

Post a Comment